Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Jelang Pencoblosan, Bawaslu Bonebol Tetap Awasi Prokes di TPS

Selasa, 08 Desember 2020 | 18:06 WITA Last Updated 2020-12-08T10:09:04Z
Ketua Bawaslu Bone Bolango, Fahri Kaluku (Foto: Humas Bawaslu Bonebol)


Gorontalo
- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bone Bolango (Bonebol) akana melakukan pengawasan Protokol Kesehatan Covid-19 pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan dilaksanakan pada Rabu (9/12/2020) besok.  


Ketua Bawaslu Bone Bolango, Fahri Kaluku mengatakan pengawasan tersebut bertujuan untuk mengidentifikasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) rawan sekaligus memastikan kesiapan protokol kesehatan covid-19 di tempat pemilihan.


Mulai dari penyediaan alat pelindung diri (APD), tempat cuci tangan, sanitasi tangan, hingga memastikan tersedianya penyediaan bilik khusus apabila ada pemilih yang terindikasi Covid-19.


"Ini untuk mencegah agar masyarakat tidak terpapar Covid-19, dan itu merupakan tugas kita sebagai Bawaslu yang mengawasi pemilu, apa lagi di kondisi Pandemi ini," kata Fahri Kaluku kepada penadata.id, Selasa (8/12/2020).


Bawaslu Bone Bolango menempatkan kesehatan menjadi masalah utama yang harus diperhatikan. Seperti penegakan protokol kesehatan dalam pemungutan dan perhitungan suara. Ketersediaan logistik dalam bentuk APD di TPS, kesiapan SDM penyelenggara, saksi dan pengawas yang harus dijamin dalam kondisi sehat.


“Termasuk, pemenuhan hak pilih bagi masyarakat yang berstatus karantina atau pasien covid-19, antisipasi bagi pemilih yang menolak penggunaan masker,” ucapnya 


Fahri melanjutkan, selain kesehatan, pihaknya juga akan menggelar patroli pengawasan anti politik uang dan mempersiapkan pemutakhiran Indeks Kerawanan Pemilu (IKP) Pilkada 2020 ini.


"Kami meminta kepada masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 atau tetap melaksanakan 3 M, yaitu mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak," tutupnya

×
Berita Terbaru Update